Rabu, 23 Maret 2011

Cara Install Flash Plugin di ubuntu

Adobe Flash Player plugin sekarang sudah menjadi kebutuhan bagi yang senang browsing internet, terutama yang suka melihat video di YouTube.com. Tentu saja karena lisensinya dimiliki Adobe, berarti plugin tersebut harus didapatkan dari Adobe. Ada tiga cara untuk memasang flash plugin di Linux Ubuntu :
Melalui berkas deb (Perlu Internet untuk download deb saja)
  1. Buka halaman http://get.adobe.com/flashplayer/ dengan Internet Browser
  2. Pastikan sistem operasinya Linux.
  3. Pada drop-down-menu “Select version to download…” pilih  ”.deb for Ubuntu”
  4. Klik tombol “Download now”.
  5. Setelah selesai mengunduh, buka berkas ”install_flash_player_10_linux.deb”. (Ini yang saya unduh)
  6. Pada layar “Ubuntu Software Center” yang menampilkan informasi mengenai Adobe-flashplugin, klik tombol Install. Jangan lupa untuk menutup dulu semua browser yang sedang dipakai.
Melalui repositori apt (Perlu Internet)
  1. Buka halaman http://get.adobe.com/flashplayer/ dengan Mozilla Firefox
  2. Pastikan sistem operasinya Linux.
  3. Pada drop-down-menu “Select version to download…” pilih  ”APT for Ubuntu”
  4. Klik tombol “Download now”.
  5. Pada layar “Ubuntu Software Center” yang menampilkan informasi mengenai Adobe-flashplugin, klik tombol “Use This Source”, kemudian ketika tombol Install muncul, klik untuk melakukan instalasi.
  6. Jangan lupa untuk menutup dulu semua browser yang sedang dipakai.
Melalui Command Line (repository juga) (Perlu Internet)
  1. Edit berkas sources.list : $ sudo gedit /etc/apt/sources.list
  2. buang tanda pagar (#) pada baris : deb http://archive.canonical.com/ubuntu maverick partner
  3. Simpan berkas.
  4. Update repository APT : $ sudo apt-get update
  5. Lakukan instalasi flash plugin : $ sudo apt-get install flashplugin-nonfree
  6. Akan ada konfirmasi. Jika Anda ingin melanjutkan instalasi, ketik Y untuk “Yes” dan tekan ENTER. Selamat menunggu instalasi.

0 komentar:

Posting Komentar